Blog » Flowerpedia » 6 Arti Warna Bunga Carnation, Tak Hanya Cantik dari Luar!

Delovers, bunga anyelir atau carnation (Dianthus caryophyllus) bukan hanya terkenal karena keindahannya, tetapi juga memiliki makna mendalam yang bervariasi tergantung pada warna kelopaknya. Bunga ini telah lama menjadi pilihan untuk menyampaikan berbagai perasaan, mulai dari cinta, rasa syukur, hingga penolakan.

Dengan sejarah panjang sejak zaman Yunani dan Romawi Kuno, bunga anyelir kini tetap menjadi favorit untuk hadiah atau dekorasi di berbagai acara spesial seperti pernikahan, Hari Ibu, dan anniversary.

Tidak hanya cantik, bunga anyelir juga kaya akan simbolisme dan manfaat, bahkan hingga ke dunia pengobatan dan perawatan kecantikan. Yuk, kita bahas arti setiap warna bunga anyelir, serta manfaat dan fakta unik yang mungkin belum kamu ketahui!

Arti Bunga Carnation Berdasarkan Warna

Bunga carnation memang terkenal akan beragam maknanya. Setiap warna membawa simbolisme yang berbeda, sehingga penting untuk memilih warna yang tepat sesuai perasaan yang ingin disampaikan.

1. Arti Bunga Carnation Pink (Merah Muda)

Arti Bunga Carnation Pink

Warna pink pada bunga carnation sering dihubungkan dengan cinta yang abadi, terutama kasih seorang ibu kepada anaknya. Di Amerika, bunga ini menjadi lambang resmi Hari Ibu. Selain itu, carnation pink juga menunjukkan rasa syukur dan bisa menjadi pilihan yang pas untuk mengucapkan terima kasih kepada orang yang berjasa, seperti guru atau mentor.

2. Arti Bunga Carnation Putih

Makna Bunga Carnation Putih

Bunga carnation putih melambangkan kesucian dan kesetiaan dalam cinta yang tulus. Banyak digunakan sebagai simbol keberuntungan, terutama saat perayaan pernikahan, pertunangan, atau kelulusan. Warna putihnya yang murni memberikan kesan harapan dan awal yang baru.

3. Arti Bunga Carnation Kuning

Arti Bunga Carnation Kuning

Meski biasanya warna kuning diidentikkan dengan keceriaan, bunga carnation kuning justru membawa makna penolakan dan kekecewaan. Warna ini dapat digunakan untuk menyampaikan pesan perpisahan atau rasa tidak suka, sehingga penting untuk berhati-hati dalam memilihnya sebagai hadiah.

4. Arti Bunga Carnation Merah

Makna Bunga Carnation Merah

Carnation merah mewakili cinta yang dalam dan rasa kagum terhadap seseorang. Bunga ini cocok diberikan untuk mengungkapkan perasaan romantis, serta menunjukkan dukungan tulus kepada sahabat di momen penting mereka.

5. Arti Bunga Carnation Ungu

Arti Bunga Carnation Ungu

Bunga carnation ungu menggambarkan ketidakteraturan atau sifat yang sulit diprediksi. Orang yang menyukai warna ini biasanya memiliki karakter yang dinamis dan berani mengambil risiko, tidak terlalu peduli dengan pandangan orang lain, serta gemar berpetualang.

Berbicara tentang karakter, ternyata bunga favorit juga dapat mempengaruhi karakter seseorang. Seperti bunga carnation ungu ini dapat menciptakan karakter ketidakstabilan. Jika ingin mengetahui lebih lanjut, bacalah artikel kami tentang Ketahui Karakter Seseorang Berdasarkan Bunga Favoritnya.

6. Arti Bunga Carnation Biru

Makna Bunga Carnation Biru

Warna biru bukanlah warna alami dari bunga anyelir, tetapi dapat ditemukan dalam bentuk bunga yang telah diwarnai. Carnation biru melambangkan misteri dan ketenangan, sering dipilih untuk menambah kesan eksklusif dan berbeda.

Manfaat Bunga Carnation atau Anyelir

Manfaat Bunga Carnation

Bunga anyelir tidak hanya indah sebagai hiasan, tetapi juga menyimpan berbagai manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Berikut beberapa kegunaan bunga anyelir yang mungkin belum kamu ketahui:

  • Kegunaan Medis: Dalam pengobatan tradisional, anyelir digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, seperti meredakan kejang otot, menenangkan sistem saraf, dan meningkatkan kesehatan jantung.
  • Perawatan Kulit: Banyak produk perawatan kulit menggunakan ekstrak anyelir untuk meredakan iritasi atau kondisi kulit seperti eksim.
  • Minyak Esensial: Minyak esensial anyelir dapat membantu mengurangi peradangan, meredakan kerutan, dan menjaga kesehatan rambut.
  • Teh Bunga Anyelir: Teh dari bunga anyelir dipercaya dapat membantu sirkulasi darah, membersihkan racun, dan memperbaiki metabolisme.

Fakta Unik Tentang Bunga Anyelir

Bunga anyelir memiliki beberapa fakta menarik yang patut kamu ketahui:

  • “Bunga Para Dewa”: Nama ilmiah bunga anyelir, Dianthus caryophyllus, berasal dari bahasa Yunani, yaitu dios (dewa) dan anthos (bunga), yang berarti “bunga para dewa”.
  • Sejarah yang Panjang: Bunga anyelir sudah dibudidayakan sejak lebih dari 2.000 tahun yang lalu, menjadikannya salah satu bunga tertua di dunia.
  • Bunga Edible: Kelopak anyelir bisa dimakan dan sering digunakan sebagai hiasan makanan.

Baca juga: Selain Cantik, 5 Bunga Ini Cocok Untuk Menjenguk Orang Sakit

Mengapa Bunga Anyelir Cocok Sebagai Hadiah?

Setiap warna bunga anyelir membawa makna yang unik, sehingga memilih warna yang sesuai dapat memberikan pesan yang lebih dalam kepada penerimanya. Untuk merayakan kasih sayang, cinta abadi, atau sekadar menunjukkan rasa syukur, bunga anyelir bisa menjadi pilihan yang tepat.

Baca juga: 7+ Bunga yang Melambangkan Cinta dalam Diam

Bunga Anyelir dan Bulan Kelahiran Januari

Tahukah kamu bahwa bunga anyelir sering dianggap sebagai bunga kelahiran untuk bulan Januari? Makna bunga ini yang kaya dan simbolis cocok untuk melambangkan awal yang baru dan harapan.

Baca juga: Makna dan Simbol Bunga Kelahiran Januari: Anyelir & Snowdrop

Sebagai kesimpulan, bunga carnation bukan hanya indah, tetapi juga sarat makna di setiap warna yang dimilikinya, mulai dari cinta abadi, kesetiaan, hingga penolakan. Manfaatnya pun beragam, dari kesehatan hingga perawatan kulit. Dengan sejarah panjang dan reputasi sebagai “bunga para dewa,” bunga anyelir menjadi pilihan populer untuk berbagai acara, termasuk pernikahan dan Hari Ibu.

Untuk melengkapi hand bouquet yang memikat, bunga carnation sering dijadikan pilihan utama. Jika kamu tertarik untuk memilih buket bunga yang ada bunga carnation-nya, kunjungi halaman katalog Buket Bunga Delovery untuk memesan dan mengirim online berbagai pilihan rangkaian yang cantik dan bermakna.

Previous

Usia Mawar Bisa Bertahan Berapa Lama? Ini Jawabannya!

Next

12 Ide Hadiah untuk Menjenguk Orang yang Sakit

About Author

Arya Mahakurnia

Halo! Saya Arya. Di Delovery saya menulis seputar makna dan simbolisme bunga, inspirasi berbagai rangkaian bunga, seperti bunga papan, buket, dan hadiah, hingga tips perawatan bunga yang praktis. Melalui artikel-artikel ini, saya berharap bisa membantu Anda menemukan bunga yang tepat untuk setiap momen spesial. Dengan berbagai pilihan panduan dan inspirasi yang kami sajikan dengan didukung beberapa data aktual, memilih bunga atau hadiah yang sesuai untuk dipesan kini jadi lebih mudah.